Ticker

6/recent/ticker-posts

Ini Dia! Rekomendasi Film bertema Luar Angkasa

 

JagadMedia - Hallo Sobat Jagadians! Film bergenre science fiction memang selalu menarik. Bukan hanya imajinasi yang tak tekira tapi juga visual yang berbeda dengan film lainnya. Salah satunya film bertema luar angkasa menggunakan efek visual dan alur cerita yang membuat para penontonnya cemas dan gelisah sekaligus penasaran. Yuk, simak berikut adalah rekomendasi film bertema luar angkasa.


            1. Prometheus (2012)


(https://flixable.b-cdn.net/disney-plus/large/ca/prometheus.png)

 

Film ini menceritakan tentang kehidupan di zaman dahulu yang berdampingan dengan alien. Zaman dahulu ketika jutaan tahun lalu sebuah pesawat ruang angkasa dari alien tiba di bumi. Salah satu alien mengkonsumsi cairan gelap lalu menyebabkan tubuhnya hancur dan jatuh ke air terjun. DNA itulah yang menyebarkan kehidupan di planet ini, Tahun2089 pasangan arkeolog menemukan peta bintang disebuah gua yang mereka rekamm di antara sisa-sisa budaya kuno. Pendiri dan CEO Weyland Corporation mendanai pembuatan kapal penelitian ruang angkasa ilmiah yang disebut USS Prometheus untuk mengikuti peta ke bulan yang jauhnya beberapa tahun cahaya dari bumi. Lali mereka mendarat di dekat struktur buatan besar di planet dan sebuah tim dikirim menuju kedalam untuk menjelajah.


            2. Space Between Us (2017)


(https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/the-space-between-us-3452089.jpg)

 

Film ini menceritakan tentang Sarah Elliot yang mengikuti misi ke Planet Mars. Setelah mendarat Mars, Sarah melahirkan seorang anak laki-laki yang diberi nama Gardner. Sarah meninggal setelah melahirkan karena mengalami eklamsia, Gardner pun diurus oleh para awak pesawat yang menemani perjalanan ruang angkasa Sarah. 16 Tahun kemudian Gardner berhasil meretas robot yang mampu membantunya untuk mengakses barang-barang pribadi peninggalan ibunya. Ia lalu menemukan cincin kawin dan video ibunya bersama seorang pria di sebuah rumah di pinggir pantai. Dengan informasi yang dimilikinya Gardner mencari sosok laki-laki divideo yang di yakini adalah ayahnya.


            3. Firstman (2018)


(http://sciencefiction.com/wp-content/uploads/2018/10/First-Man-960x540-e1539304036405.jpg)

 

Film ini menceritakan tentang Neil Armstrong yang menjalani misi penerbangan roket X-15 yang berakhir dengan terdamparnya sang astronot di Gurun Mojave. Meski berhasil selamat dari kecelakaan ini rekan-rekannya khawatir akan kesehatan mentalnya. Bebeaoa bulan sebelumnya Armstrong menerima kabar bahwa putrinya menderita tumor otak dan akan segera menjalani pengobatan, hal ini mendorongnya untuk memulai penelitian alternatif pengobatan yang dapat menyelamatkan putrinya, namun perjuangan putri Armstrong berakhir dalam waktu singkat. Misi penerbangan luar angkasa Project Gemini menjadi ambisi terbaru Armstrong untuk memulihkan dukanya, Janet dan Rick putranya memutuskan pindah ke Houston demi mendukung Armstrong. Dalam project ini Armstrong mendapat sahabat baru yaotu Elliot See dan Ed White. Empat tahun pasca dmulainya Project Gemini Armstrong terpilih menjadi pemimpin misi perjalanan luar angkasa dengan pesawat Gemini 8. Namun beberapa bulan sebelumnya di pesawat T-38 menewaskan dua rekannya, tidak berhenti disitu Gemini 8 juga mengalami malfungsi sesaat setelah peluncuran.


                4. Voyagers (2021)


(https://assets.pikiran-rakyat.com/crop/0x0:0x0/x/photo/2021/04/29/98894639.jpg)

 

Film ini menceritakan masa depan ketika bumi semakin tidak layak huni karena perubahan iklim ekstrem dan penyakit. Para ilmuan membuat rekayasa genetika untuk laju populasi dengan membuat cairan biru. Kemudian para ilmuwan melahirkan anak-anak yang berasal dari proses bayi tabung agar anak-anak ini menjadi bibit premium. Mereka diharapkan dapat tumbuh dengan kecerdasan dan kepatuhan yang tinggi. Anak-anak ini dibesarkan hingga berusia remaja lalu dikirim untuk menjalankan misi berbahaya. Kepala peneiliti Richard Alling adalah satu-satunya orang dewasa yang mengawasi para remaja dala menjalani misinya. Setiap remaja akan diberi cairan obat biru untuk dapat menekan hasrat-hasrat manusiawi seseorang. Konflik dimulai ketika ada satu remaja yang tidak meminumnya. Hal-hal aneh lain pun mulai terjadi.


5. Stoaway (2021)


(https://montasefilm.com/wp-content/uploads/2021/04/stowaway.jpeg)

 

Film ini bercerita tentang seorang pria yang tak sengaja menjadi pemumpang gelap dalam misi perjalanan ke planet Mars. Dalam sebuah misi perjalanan untuk menaklukan planet Mars, ada tiga kru yang berangkat yaitu Marina Barnett, Zoe Levenson dan David Kim yang ditugaskan untuk berangkat. Namun, tiba-tiba muncul penumpang gelap yang ikut Michael Adams serang petugas peluncuran pesawat dan dia ditemukan dalam rangkaian mesin ketika pesawat sudah tinggal landas selama 12 jam. Terkejut akan hal itu dia ingin kembali ke Bumi, namun mustahil karena banyak konsekuenso buruk jika mereka kembali. Misi ke Mars adalah misi selama 2 tahun, ketiga kru sudah bekerja keras melakukan penelitian untuk bisa mencapai Mars untuk memberikan kehidupan baru bagi manusia. Hal yan ditakutkan muncul oksigen yang menipis dan hanya tersedia untuk tiga orang kru. Lalu mesin pesawat luar angkasa mengalami kerusakan yang mengancam nyawa mereka.

 

Nah, itu dia jagdians itu dia film-film bertema luar angkasa. Bagus- bagus kan filmnya dan seru juga pastinya. Ada yang sudah kamu pernah tonton? Komen di bawah ya.












Posting Komentar

0 Komentar