Ticker

6/recent/ticker-posts

Wow! Macam-macam Bubur-Bubur Gurih di Indonesia

 


JagadMedia - Hallo Sobat Jagadians! Di Indonesia terdiri dari berbagai macam suku bangsa, kebudayaan, dan tidak lupa dengan kuliner khas masing-masing daerah. Kuliner khas Nusantara diolah menggunakan beragam rempah-rempah yang membuat ketagihan juka memakannya. Salah satu makanan Nusantara yang dapat dinikmati saat sarapan yaitu bubur, ada 2 jenis bubur di Indonesia yaitu bubur gurih dan bubur manis. Jenis bubur gurih yang paling populer adalah bubur ayam yang dapat di temukan di berbagai daerah. Berikut macam-macam bubur gurih di Indonesia.


            1. Bubur Kanji Rumbi


 

Bubur Kanji Rumbi adalah bubur asal Aceh serupa mirip dengan bubur ayam. Bubur ini dimasak dengan santan, kaldu daging, dan berbagai jenis rempah nusantara,salah satunya cengkeh. Ciri khas bubur ini menggunakan udang. Rasanya yang gurih yang khas dan juga cukup mengenyangkan.


            2. Bubur Tinutuan


 

Bubur Tinutuan adalah bubur asal Manado dibuat dengan menggunakan bahan jagung manis, ubi jalar kuning, labu kuning, daun bayam, kangkung, kemangi, dan daun singkong. Bubur Tinutuan biasanya di nikmati dengan perkedel ikan nike, ikan cakalang, dan sambal roa.


            3. Bubur Pedas


 

Bubur Pedas adalah bubur asal Kalimantan Barat tidak seperti namanya justru bubur ini sama sekali tidak pedas dan tidak menggunakan sambal malah cenderung bertekstur gurih dan segar. Bubur pedas ini terbuat dari beras yang ditumbuk halus lalu di oseng bersama rempah dan di lengkapi dengan sayuran sepertu kangkung, daun kesum, kacang panjang,wortel, ubi jalar, daun kunyit, tauge, kol, dan daun pakis serta di tambah taburan kacang tanah, ikan teri goreng, dan lemon cui membuat segar dan pastinya semakin enak untuk dinikmati.


            4. Bubur Manggul



 

Bubur Manggul adalah bubur asal Madura, bubur manggul ini berbeda dengan bubur lainnya karena di buat dari tepung beras dan ditambahkan bumbu dan rempah seperti kunyit, kemiri, kencur, daun jeruk, daun salam, bawang merah, cabai merah, garam, dan santan. Ciri khas dari bubur manggul adalah taburan serundeng (kelapa parut) yang di sangrai dengan bumbu rempah yang khas dan sambal udang goreng.


            5. Bubur Ase



 

Bubur Ase adalah bubur asal Betawi, bubur ase ini diracik dari nasi yang dilumatkan mirip dengan nasi tim dengan di lengakpi potongan daging sapi dan kentang yang dimasak seperti semur kemudian ditambahkan teri medan,kacang tanah, tauge,irisan daun bawang, bawang goreng dan tidak lupa dengan kerupuk merah.


            6. Bubur Tumpang


 

Bubur Tumpang adalah bubur asal Solo, bubur tumpang biasa disebut dengan jenang lemu oleh orang Solo, yang menjadi ciri khas bubur ini adalah penggunaan tempe busuk yang di jadikan sambal untuk topping bubur ini. Meski menggunakan tempe busuk justru sambal ini menambah rasa legit dan gurih pada bubur ini.


            7. Bubur Mengguh


 

Bubur Mengguh adalah bubur asal Bali tapi bubur ini hanya lazim di temui di Buleleng, bubur ini terbuat dari beras dan santan kemudian diberi kuah ayam bertekstur kental, kuah itu terbuat dari campuran merica, ketumbar, kemiri, kunyit bakar, garam, bawang merah, bawah putih, dan cabai yang dihaluskan. Lalu di tumis dan di campurkan lagi dengan kaldu bubuk, lengkuas, dan daun salam yang di masak dengan aroma keluar. Lalu di taburkan dengan ayam suwir dan kacang tanah. Tidak lupa di sajikan bersama dengan urap.


            8. Bubur Cirebon


 

Bubur Cirebon adalah bubur asal Cirebon, Bubur ayam yang memiliki banyak isian seperti kerupuk, suwiran ayam, bawang goreng, cacahan seledri, dan terkadang di lengkapi potongan cakwe. Dan tidak lupa di tambah dengan kuah kaldu yang gurih dan beraroma rempah.

 

Nah, jagdians itu dia beberapa bubur gurih yang bisa jadi rekomendasi kamu buat sarapan. Kalian tim bubur di aduk apa engga nih? Komen di bawah ya.

















Posting Komentar

0 Komentar