JagadMedia – HOLLA GUYS! Sudah seminggu kita berjumpa eh bertemu lagi kita di hari yang sama, bagaimana kabarnya nih? Tetep sehat sehat aja kan?, seperti biasa, saya disini akan merekomendasikan kalian semua Komik yang pasti worth it untuk mengisi keseharian kalian, komik yang satu ini berjudul The Monstrous Duke’s Adoptep Daughter.
Komik yang satu ini saya rekomendasikan karena plot cerita yang sedikit berat dan juga cukup dramatic yang membuat saya sendiri cukup senang karena adegan tragedy yang dimana protagonist kita, seorang anak kecil, menjadi bahan perlakuan kerjam oleh kedua orang tuanya, dapat bangkit kembali di saat keputusasaan yang menimpanya.
“Who says being a nobleman’s daughter will bring happiness? For Leslie, her life was nothing more than a substitute for her sister’s life. On top of that, she also had to be a sacrifice to awaken the magic in her family. Can Leslie save herself from all this suffering?”
Yang berarti”… Siapa bilang menjadi putri bangsawan akan membawa kebahagiaan? Bagi Leslie, hidupnya tidak lebih dari pengganti nyawa adiknya. Selain itu, dia juga harus berkorban untuk membangkitkan keajaiban di keluarganya. Bisakah Leslie menyelamatkan dirinya dari semua penderitaan ini?”.
Saya sendiri adalah orang yang membaca komik dari illustrasi cover komik dan juga synopsis yang author komik sajikan dari synopsis itu saya bisa memperkirakan alur, latar belakang, dan juga plot komik tersebut.
Saat saya ngeliat Cover dari komik ini, saya yakin artist yang membuat komik dari cerita ini bisa memperlihatkan ke pembacanya raut emosi yang dikeluarkan karakter-karakter di cerita ini dengan baik. Eh pas saya ngeliat synopsis dari komik ini saya mikir “wah pasti ceritanya berat nih”. Jadi saya sendiri bimbang, komik ini saya baca apa tidak, tapi karena pas saat itu saya gk ada bahan bacaan lain akhirnya saya coba baca komik ini.
Dan tanpa saya sadari saya sudah membaca sapai chapter ke-30 an, akhirnya saya berpikir untuk merekomendasikan komik ini ke teman-teman sekalian.
Komik ini bercerita tentang seorang anak perempuan muda bernama Leslie yang di takdirkan oleh keluarganya menjadi sebuah pengorbanan untuk keluarga dan saudarinya, pengorbanan ini dilakukan untuk membangkitkan kekuatan atau di komik ini disebut Magic di dalam diri saudari nya, karena Pengorbanan ini adalah ritual keluarganya yang diturunkan dari generasi ke generasi selanjutnya jadi setelah Leslie lahir dan ditakdirkan menjadi korban, protagonist kita ini hidup dengan menderita karena perlakuan keluarga mereka.Bagaimana? Dari plot yang cukup berat ini, penggemar yang menyukai genre drama dan tragedy pasti akan ketagihan membaca komik ini.
Jadi jangan lupa Beri pendapat kamu pada kolom komentar dibawah ya! Sampai jumpa di artikel selanjutnya, Terima kasih dan Happy Reading!
0 Komentar