Ticker

6/recent/ticker-posts

Buat Kalian Yang Mudah Mageran, Inilah! Cara Mengatasi Kemalasan



JagadMedia - Halo apa kabar kalian semua, semoga kalian yang membaca ini di beri kesahatan dan keselamatan. Kali ini kami akan memberikan sebuah pembahasan atau artikel mengenai bagaimana sih cara mengatasi kemalasan? , karena yang kita tau kemalasan atau kemageran benar benar menjadi sebuah momok menyebalkan dalam beraktivitas.

Kita mempunyai 168 jam dalam seminggu, cukup banyak bukan? Tapi mungkin itu masih kurang, kita masih sering merasa kerjaan gak selesai selesai atau malah semakin menggunung dan akhirnya jadi tidak bersemangat untuk mengerjakannya dan disanalah rasa kemalasan atau mager jadi muncul. Yaa benar sekali, hal ini lah yang akan menjadi penyebab penundaan pekerjaan atau belajar jadi bersahabat dengan rasa kemalasan , untuk itu kami akan  memberikan sedikit tips yang mungkin akan berguna.

1. Membuat Jadwal

Foto : Spongebob Work Schedule

Jadwal atau schedule cukup membantu untuk mengatasi rasa malas, kenapa? Karena dengan membuat jadwal kita dapat tau apa apa saja yang akan harus kita kerjakan atau lebih mudahnya adalah apa apa saja prioritaskan untuk di kerjakan segera dengan apa yang bisa kita kerjakan nanti.

Seperti misalnya kita ingin ber olahraga, dengan adanya jadwal kita akan tau pukul berapa hingga pukul berapa kita melakukan aktivitas itu
tidak perlu memberikan target yang melebihi batas wajar kemampuan diri,karena yang kita butuhkan dalam hal ini adalah konsistensi.

2. Konsisten

Foto : Rencanamu.id

Dari pembahasan sebelumnya kami menyebutkan konsisten, yap benar. Konsistensi sangat di butuhkan saat anda ingin berusaha mengatasi atau mengurangi rasa malas , mari kita ambil contoh , ketika kita ingin belajar musik kita tentu akan sering sering berlatih , seperti yang kami jelaskan sebelumnya cobalah untuk membuat jadwal sekitar 5 sampai 10 menit setiap harinya untuk untuk berlatih musik secara konsisten dan terus menerus

Hal ini akan memunculkan yang namanya kebiasaan dan kebiasaan ini yang akan membuat rasa malas dalam diri kita mulai tergerus oleh aktivitas ini. Namun, jangan pernah membuat jadwal atau rencana yang memiliki nilai espektasi tinggi, karena itu akan memberatkan beban aktivitas yang membuat kita jadi tidak konsisten dalam melakukan hal itu, seperti misalnya membuat target bisa memainkan alat musik lebih dari satu alat musik dalam satu hari

Justru ini yang akan membuat rasa malas untuk melakukan aktivitas tersebut semakin tinggi karena beban yang berlebihan .


3. Mengubah Mindset

Foto : Finansialku.com

Kita tidak bisa merubah kebiasaan diri dalam waktu yang singkat itu faktanya , mengapa? Karena kita terbiasa dengan kebiasaan rutinitas itu seperti misalnya kebiasaan terlalu sering menunda nunda pekerjaan. Misalkan, dalam seminggu ada berapa pekerjaan yang akan di selesaikan dan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pekerjaan itu. Biasanya, kita cenderung mengerjakan pekerjaan saat sudah mendekati deadline atau di penghujung waktu yang hanya menyisahkan beberapa hari atau lebih parahnya hanya beberapa jam.

Tentu ini tidak baik, hal ini dapat menyebabkan kita menjadi ketergantungan pada kondisi ini dan menyebabkan pekerjaan yang sedang kita kerjakan jadi tidak maksimal, maka dari itu cobalah untuk memulai hal minimal  yang bisa kita lakukan seperti jika kita mengambil contoh diatas adalah bermain musik, kita ingin rutin bermain musik atau lebih spesifiknya adalah bermain gitar, cobalah untuk melakukan sesuatu yang ringan dulu seperti menghafal atau belajar tentang kunci nada selama 5 sampai 10 menit setiap harinya.Jika sudah terbiasa kalian dapat meningkatkan intensitasnya menjadi sedikit lebih lama dari 10 menit.

Tentunya ini dapat membuat kita terhindar dari rasa malas karena beban espektasi yang terlalu berat 

4. Manajemen Waktu

Foto : whizdom.com

Membuat jadwal saja tidak cukup untuk merubah kebiasaan atau rasa malas ini,memang sekilas terlihat mirip namun dua kali kilas ini saling berkaitan satu sama lain,perencanaan waktu dan jadwal jika kita bisa menhubungkan atau membuat kedua aspek ini bekerja secara bersamaan. Mungkin kami menjamin anda dapat menghilangkan rasa malas atau mager.

Misalnya, dalam 24 jam kita akan menentukan jadwal dan waktu kapan saja kita akan melakukan kegiatan tersebut, dari situ kita akan tau yang namanya estimasi waktu, kapan kita harus bekerja kapan beristirahat dan yang paling mengesankan kita bisa membagi beberapa hal yang kita anggap pekerjaan prioritas yang harus di selesaikan dalam waktu dekat.

Setelah kita tau dan terbiasa akan mengatur waktu manajemen dan jadwal, maka kita akan tau waktu yang efektif bagi kita untuk menyelesaikan pekerjaan dan kapan waktu untuk bersantai.

Mungkin sekian saja beberapa tips untuk mengurangi rasa malas dalam diri kita, semoga dengan adanya artikel ini membuat kita bisa menjadi lebih menghargai waktu dan keadaan.


Writer

Ari Parasto


Posting Komentar

0 Komentar