Ticker

6/recent/ticker-posts

Wah Gak Sabar! Setelah “Soul”, Disney dan Pixar Kembali Mengumumkan Film Animasi Terbarunya yang akan Mendatang

Hallo Jagad Readers! Saat ini industri hiburan khususnya perfilman banyak sekali mengalami penundaan jadwal tayang film-nya dikarenakan pandemi yang tiba-tiba muncul di awal tahun 2020 ini. Haduuuh jadi sedih sih :(, dimana biasanya kita pasti udah langsung serbu bioskop kalau ada film seru yang tayang. Semoga pandemi ini segera berakhir, supaya kita bisa kembali menikmati film-film fenomenal lagi di bioskop.
 
Walaupun keadaan sedang dilanda pandemi, dunia perfilman tetap berjalan kok! Nah temen-temen pasti udah gak asing dong dengan Disney dan Pixar. Yup, perusahaan maupun studio film animasi yang karya-karyanya  begitu fenomenal. Belum lama ini Disney dan Pixar harus menunda jadwal tayang film Animasi mereka yang berjudul “Soul” yang seharusnya tayang di bulan Juni menjadi November 2020 karena masa pandemi yang belum berakhir. Nah kali ini Disney dan Pixar telah mengumumkan kembali bahwa mereka akan mengeluarkan film animasi terbarunya di tahun 2021 musim panas nanti. Judul film-nya adalah “Luca”, (bukan luca hati karena ditinggal si dia ya! Becandaaa). 

 
Logo Resmi Luca

Berlatar tempat di sebuah kota tepi pantai yang indah Riviera Italia, film ini menceritakan tentang seorang bocah bernama Luca yang mengalami petualangan menyenangkan di musim panas yang tak terlupakan dengan teman barunya. Tetapi semua kesenangan tersebut terancam dengan sebuah rahasia yang dimiliki olehnya. Yup, bahwa Luca sebenarnya adalah monster laut dari dunia lain, tepatnya di bawah permukaan air (nah Loh?). Bersamaan dengan pengumuman itu, Pixar berbagi concept art untuk film seperti yang terlihat dibawah ini.
 
 Concept Art Film Animasi Luca

Luca disutradarai oleh Enrico Casarosa dan diproduksi oleh Andrea Warren. Luca menandai debut sutradara Enrico Casarosa yang telah bersama Pixar sejak di pertengahan tahun 2000 loh! Udah lama banget gak tuh! Dia kini bekerja pada bagian tim kreatif senior pada fitur Pixar yang lebih baru seperti Coco dan Toy Story 4. Sebelumnya dia bekerja pada bagian storyboard ketika penggarapan pada film-film seperti Ratatouille dan Up. Dia juga menulis dan menyutradarai La Luna yang merupakan film animasi pendek yang masuk nominasi Oscar. Produser Andrea Warren juga memiliki resume Pixar yang luas sebagai produser, yang terakhir dia menggarap Cars 3 loh! Wah keren banget ya mereka?!


Disney mengungkapkan sedikit informasi tambahan tentang film ini bahwa didalam film ini akan dibumbui magic dalam alur ceritanya. Tentunya akan menjadi sesuatu menakjubkan!. Kisah dengan tema persahabatan masa kecil dengan disisipi magis di dalamnya merupakan suatu yang pastinya sudah sesuai dengan ekspektasi kita terhadap karya-karya Disney dan Pixar. Fakta menarik mengenai film ini yaitu sutradara-nya sendiri besar di kota Riviera dimana tempat tersebut yang dijadikan latar tempat dari film ini.

 "Ini adalah kisah yang sangat pribadi bagi saya, bukan hanya karena berada di Riviera Italia tempat saya tumbuh, tetapi karena pada intinya film ini adalah perayaan persahabatan," kata pak Sutradara Casarosa baru-baru ini.

Wah, kalau begini kita bisa merasakan perasaan yang diutarakan oleh pak sutradaranya dong ya?! Karena kita bisa yakin kita akan mendapatkan visi film yang terwujud dengan penuh cinta oleh pak sutradara. Wuiiidiiih :D


Meskipun tidak diberitahu tanggal rilis yang spesifik, Disney belum lama ini telah mendaftarkan film terbarunya yang tanpa judul untuk tayang pada tanggal 18 Juni 2021. Nah disini kita bisa menebak bahwa film tersebut bisa jadi adalah Luca! Coba deh lihat postingan twitter yang satu ini.
 
Postingan Twitter Akun Resmi Disney


Jadi begitu Jagad readers! Makin gak sabar nunggu film ini tayang di seluruh penjuru dunia. Apalagi jika itu garapannya Disney, dimana selalu saja ada kisah yang hangat yang disisipkan didalamnya. Alright, sampai jumpa teman-teman Jagad Readers! Tetap jaga kesehatan kalian yaaa. Semoga hari-mu menyenangkan :D.


Sumber :
www.cinemablend.com
www.pixar.com
d23.com

Posted by Pirda Fajriati

Posting Komentar

0 Komentar