Sumber: store.steampowered.com |
Visual Novel adalah salah satu jenis genre dalam Game yang biasanya menyajikan visual dan audio memukau dengan cerita sebagai daya tarik utamanya. Memang bukan jenis permainan paling populer, namun Visual Novel tetap memiliki tempat tersendiri bagi mereka yang menyukai game santai dan cerita yang mendalam.
Nah, mungkin pernah kamu merasakan ending pada cerita yang tidak sesuai keinginanmu, visual yang kurang bagus, atau kamu memiliki Alternative Ending yang cukup Mindblowing, sampai akhirnya terbesit di pikiranmu: "Bisa ngga sih saya membuat visual novel sendiri?". Jawabannya, bisa.
Membuat visual novel sendiri bukanlah hal yang mustahil bahkan jika kamu tidak memiliki tim. Ada banyak Game Engine khusus visual novel yang tersedia untuk kamu gunakan, baik yang gratis maupun berbayar. Yang perlu kamu siapkan adalah aset visual, aset audio, cerita yang menarik dan tentu saja Ending yang dapat memuaskan semua orang.
Berikut adalah list dari Game Engine yang bisa kamu gunakan untuk membuat Game visual novelmu sendiri:
1. Renp'Py
Sumber: renpy.org |
Ren'Py adalah Game Engine khusus visual novel yang telah digunakan oleh ribuan orang dari seluruh dunia. Ren'Py dirancang untuk yang membantu kamu merangkai kata, visual, dan audio untuk menceritakan kisah interaktif. Untuk menggunakan Ren'Py secara menyeluruh, kamu disarankan untuk memahami sedikit bahasa Python, karena Script-nya ditulis secara manual dengan bahsa pemograman ini. Tapi tenang saja, investasimu untuk belajar sedikit dapat terbayarkan dengan visual novel yang sesuai dengan keinginanmu. Kamu bisa langsung mulai dengan mengunjungi https://www.renpy.org/
2. Tyranobuilder
Sumber: tyranobuilder.com |
Di Tyranobuilder, hampir tidak dibutuhkan Script untuk menyelesaikan sebuah visual novel. Ide awal dari Game Engine ini adalah untuk membuat visual novel dengan cepat dan praktis. Meskipun cepat dan praktis, bukan berarti Tyranobuilder tidak memiliki banyak fitur. Ada banyak fitur dasar yang ditawarkan, dan ada lebih banyak lagi fitur yang bisa kamu eksplorasi jika kamu belajar sedikit mengenai Tyranoscript yang menggunakan bahasa pemograman Java. Sayangnya, tidak seperti Ren'py yang gratis, Tyranobuilder mengharuskan kamu membayar pada platform Steam, namun terdapat banyak Plugin dan forum yang bisa kamu gunakan seterusnya secara gratis. Jika kamu tertarik, kam bisa mengunjungi Store Page-nya di store.steampowered.com/TyranoBuilder_Visual_Novel_Studio
3. Unity
Sumber: assetstore.unity.com |
Unity tidak secara khusus dibuat untuk menciptakan visual novel, namun bukan berarti tidak bisa. Unity dapat membuat hampir aplikasi apapun dengan fleksibilitasnya, dan memuat sebuah visual novel sama sekali bukan masalah bagi Unity. Kamu dapat menelusuri internet untuk mencari tutorial terkait, Package, atau kamu bisa mempelajari bahasa C# yang menjadi bahasa pemograman utama Unity dan membuat Package-mu sendiri. Kamu bisa langsung ke https://unity.com/ untuk mulai membuat visual novelmu sendiri!
Gimana? Tertarik membuat visual novelmu sendiri? Perlu diperhatikan bahwa aset-aset yang kamu kumpulkan dari internet bisa saja memiliki hak cipta, jadi pastikan asetmu free for commercial use sebelum kamu menjual visual novelmu. Selamat berkreasi!
0 Komentar