Ticker

6/recent/ticker-posts

Bingung Memilih Perpaduan Warna Desain? Ini Dia Tipsnya

Pernah ga si kita bingung menentukan warna waktu kita lagi ngedesain? Kalau saya si pernah, rasanya tuh bimbang mau pakai warna apa takut warnanya medok banget atau nabak sama temannya, takut warnanya terlalu kontras dan masi banyak keresahan lainnya.

Tapi akhirnya saya bisa mengatasinya dan mendapat pengalaman pastinya, nah kali ini saya akan bahas. Semoga bisa membantu buat kalian yang lagi bingung milih warna.

Yuk, langsung aja disimak tips berdasarkan pengalaman saya.

1. Pilih tone warna

Pertama kita harus tau kita akan gunakan warna apa untuk dasar warnanya. Setelah itu gunakan palet yang senada dengan warnanya dengan menggunakan warna undertone. Kalau masih bingung juga gunakan generator color palet online. Untuk rekomendasi websitenya ada di pembahasnya sebelumnya ya. 

2. Pelajari psikologi warna 

Kemudian kita juga harus paham psikolagi atau arti penggunaan warna nih. Seperti merah identik dengan panas biasanya dipakai untuk makanan cepat saji, lalu biru identik dengan air bisa kita gunakan untuk desain minuman dingin, kemudian hijau identik dengan alam kita bisa memakainya untuk kemasan jus agar terkesan segar dan masih banyak lagi. Jadi jangan lupa untuk mempelajari psikologi tentang warna ya.

3. Jangan terlalu banyak warna dalam kombinasi 

Jumlah warna dalam kombinasi juga harus di perhatikan biasanya dalam satu palet warna terdapat 3-4 warna dasar yang berbeda. Karena jika nanti banyak memuat warna dan tidak sesuai tema akan menjadi terlalu ramai atau bahkan terlihat membingungkan. Dan lagi, harus sesuai dengan tema pastinya. Kalau temanya pelangi ya tidak masalah dalam menentukan jumlah warana. Intinya, gunakan warna secukupnya.

4. Berani berekspresi

Kita harus bisa mengekspresikan warna kita dalam desain bukan cuma wajah yang punya ekspresi, warna juga bisa berekspresi. Ya intinya kita bisa membuat kombinasi warna yang sesuai dengan filosofi yang kita maksud dan menciptakan gaya kita sendiri. 

Nah, jadi itu beberapa tips berdasarkan pengalaman saya, semoga bisa membantu ya.

Posting Komentar

0 Komentar