Selama ini para orang tua hanya melihat dampaknya dari satu sisi saja, padahal dengan bantuan pengawasan dan me-manage pengaturan waktu yang tepat maka bermain game tidak hanya berdampak pada sisi negatif tetapi tentunya bermain game memiliki dampak positif, seperti 5 dampak positif bermain game di bawah ini.
1. Mengurangi Stres
Game diciptakan untuk menghibur, tidak hanya untuk orang dewasa, tapi juga untuk anak-anak. Bagi orang dewasa mungkin game dapat dijadikan pelarian ketika sedang di waktu yang senggang, dengan bermain game, otak akan dibuat sibuk dan fokus kepada game tersebut, dengan begitu segala hal yang mengganggu pikiran akan ter-alikan. Begitu pula untuk anak-anak, biasanya para orang tua memiliki standar sendiri dalam mendidik anak-anaknya, standar yang terlalu tinggi maka akan membuat anak stres, dengan membiarkan anak bermain game, akan membantu mengontrol emosi anak sehingga mereka akan merasa lebih rilex.
2. Meningkatkan Kemampuan Berbahasa Inggris
Dalam bermain game, player dapat menemukan berbagai bahasa asing, terutama bahasa Inggris. Jika ingin lebih mudah untuk memainkan game maka mau tidak mau player harus belajar arti dari bahasa atau kata yang digunakan dalam game, dan tentunya dengan bermain game tersebut maka akan membuat player terbiasa dengan bahasa dalam game yang dimainkan.
3. Melatih Kesabaran
Banyak game yang dibuat dengan berbagai tingkat kesulitan, terkadang player harus sabar memainkan game agar dapat menang, atau memecahkan tantangan dalam game tersebut. Dengan bermain game akan melatih kesabaran player untuk diterapkan di kehidupan nyata.
4. Melatih Konsentrasi
Bermain game dapat membantu melatih konsentrasi, misalnya ketika bermain game Tetris dimana player harus berkonsentrasi dalam menyusun balok agar membentuk baris horizontal yang utuh sebanyak mungkin. Kemampuan konsentrasi player akan terus meningkat sesuai dengan tingkat kesulitan game yang dimainkannya. Semakin sulit game maka semakin membutuhkan tingkat konsentrasi yang tinggi.
5. Mengajarkan Sportivitas
Dalam bermain game menang dan kalah adalah hal biasa, secara tidak langsung hal itu melatih player untuk tidak sombong saat menang, ataupun menyerah saat kalah.
Itu dia 5 dampak positif dalam bermain game yang harus kamu ketahui. Bermain game tidak selalu menimbulkan dampak negatif jika dimainkan dengan sewajarnya. Sampai bertemu di artikel selanjutnya.
0 Komentar