Ticker

6/recent/ticker-posts

Keutamaan Ibadah Qurban #BlessedFriday

Source : kindPNG

 

       Assalamuaikum sobat Muslim gimana kabarnya?? Semoga diberikan kesehatan dan Rezeki yang berlimpah, Aaamin Ya Allah. Oke kita disini akan membahas tentang Ibadah qurban.

Definisi Ibadah Qurban

Ibadah Qurban adalah syariah yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW yang bertujuan dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah SWT.

 Dimana setiap  kegiatan ini juga mengenang pengabdian Nabi Ibrahim AS beserta putranya, yaitu  Nabi Ismail AS yang telah melaksanakan ujian dari Allah SWT untuk berqurban menyembelih putra kesayangannya sendiri.

 Dengan Ketaqwaan yang tinggi, keikhlasan dan pengabdian kepada Allah SWT dilaksanakannya oleh mereka perintah itu dan pada akhirnya Allah SWT menggantikan Nabi Ismail AS yang akan disembelih dengan seekor domba.

Istilah Ibadah Qurban

Kata qurban sendiri itu sendiri  berasal dari kata qaruba-yaqrubu-qurbanan yang berarti hampir, dekat, atau mendekati. Dalam bahasa Arab kata qurban disebut udhiyyah. udhiyyah merupakan bentuk jama dari kata dlahiyah yang berarti binatang sembelihan, disebut juga nahr (ibadah qurban).

Ibadah ini mempunyai dua aspek salah satu ukhuwah islamiyah, yaitu persaudaraan sesama umat Islam dimana terjadi kepedulian sosial dari pihak yang berqurban dan penerima daging qurban. dan aspek Syiar Islam yaitu sebagai sarana dakwah untuk menunjukan kemuliaan dan kebenaran agama Islam.

Keutamaan Qurban dijelaskan dalam Hadist A’isyah, Rasulullah SAW bersabda “Sebaik-baik amal Bani Adam bagi Allah di Hari Raya Idul Adha adalah menyembelih Qurban.

Di hari kiamat hewan-hewan qurban tersebut menyertai Bani Adam dengan tanduk-tanduknnya, tulang-tulang dan bulunya, darah hewan tersebut diterima oleh Allah SWT sebelum menetes ke Bumi dan akan membersihkan mereka yang melakukannya “ (H.R. Tarmizi, Ibnu Majjah). Dalam riwayat Anas bin Malik, Rasulullah menyembelih dua ekor domba putih bertanduk, beliau meletakkan kakinya di dekat leher hewan tersebut lalu membaca basmalah dan bertaqbir dan menyembelihnya” (H.R. Tarmizi).

Hukum Ibadah Qurban

Hukum Ibadah Qurban, Mazhab Hanafi mengatakan wajib dengan dalil Hadist Abu Hurairah yang menyebutkan Rasulullah SAW bersabda “ Barang siapa mempunyai kelonggaran (harta), namun ia tidak melaksanakan qurban, maka janganlah ia mendekati Ku” (H.R Ahmad, Ibnu Majjah). Ini menunjukkan suatu perintah yang sangat kuat bahwa menyembelih qurban adalah wajib bagi mereka yang mampu.

Selain itu juga ibadah berqurban mempunyai tujuan antara lain sebagai bentuk pelaksanaan terhadap syariat Islam dan realisasi dakwah dan syiar Islam, sebagai sarana mempererat Silaturrahim dan Ukhuwah Islamiyyah, menanamkan sikap kekeluargaan dan kepedulian sosial dan meringankan beban kaum dhuafa, berbagi rezeki dan kasih sayang terhadap sesama.

Dimanakah waktu terbaik untuk berqurban ? Dari Al-Barra’ RA Nabi SAW bersabda, Sesungguhnya yang pertama kali kita lakukan pada hari ini (Iduladha) adalah kita salat, kemudian kita kembali dan memotong qurban. Barangsiapa melakukan Hal itu, ia Mendapatkan Sunnah kami. Dan barangsiapa yang Menyembelih Sebelum itu, maka sembelihan itu tidak lain hanyalah daging yang ia persembahkan kepada keluarganya yang tidak termasuk ibadah qurban sama sekali.”


Writer

Johan Arifin


Posting Komentar

0 Komentar