Ticker

6/recent/ticker-posts

Ini Dia ! 5 Cara Mudah Menghubungkan HP Android ke TV




Hai Hai.... Saya mau bahas nih buat yang lagi WFH kalian bisa isi kegabutan dengan menonton atau bermain games di televisi loh biar makin seru...... Langsung aja yuk kita bahas. 

1.       Screen Mirroring melalui aplikasi Google Home




 Langkah- Langkah :

 - Aktifkan koneksi Wi-Fi kamu untuk proses sinkronisasi lalu pastikan ponsel dan TV terhubung ke  Wi-Fi yang sama ya

 - Buka aplikasi Google Home lalu pilih akun Google kamu

 - Kemudian Pilih opsi "Mirror Device" dan  tunggu nama perangkat TV yang muncul di smartphone kamu

  - Setelah itu, klik opsi "Cast Screen or Audio" udah deh langsung terhubung ke perangkat televisi   secara otomatis

 

 2.    Menggunakan Chromecast








Udah pada tau belom apa itu Chromecast? Chromecast itu merupakan perangkat untuk menghubungkan ponsel Android ke televisi. Perangkat ini dikembangkan oleh Google loh.

 Langkah –langkah :

 - Langkah pertama Kamu hubungkan Chromecast ke televisi melalui port HDMI.

  - Aktifkan koneksi Wi-Fi untuk proses sinkronisasi pastikan ponsel dan TV terhubung ke Wi-Fi  yang sama yaa

  - Kemudian Buka aplikasi Google Home di smartphone dan pilih akun Google kamu.

  - Kamu harus pastikan bahwa akun yang dipilih sudah terverifikasi untuk tersambung dengan Chromecast

   - Setelah itu kamu Pilih opsi "Local Devices" untuk menemukan perangkat TV yang akan kamu hubungkan dengan smartphone

   - kemudian pilih "Device Settings" disitu kamu bisa liat apa saja daftar TV yang terhubung dengan  akun Google kamu

   - Setelah memilih, smartphone kamu dapat langsung terhubung deh ke perangkat televisi  secara  otomatis

 

3. Menggunakan converter USB Type-C ke HDMI



Ini adalah Salah satu cara yang praktis menurut saya yaitu menggunakan converter. Tapi ada kekurangannya, converter seperti ini menggunakan kabel jadi jarak antara smartphone dan televisi akan lebih terbatas. Cukup mudah menggunakannya hanya hubungkan ke port USB Type-C di smartphone dengan HDMI di layar televisi.

 

4.Streaming lewat aplikasi DLNA

Apasih DLNA ? ada yang tau ga, jadi  DLNA merupakan suatu fitur yang dapat mengakses berkas multimedia seperti musik, video, dan gambar. Jika televisi yang digunakan sudah smartTV, kamu bisa memanfaatkan aplikasi DLNA untuk menghubugkan smartphone ke televisi t. Ada sejumlah aplikasi DLNA yang tersedia di Google Play Store seperti Localcast, Plex, VLC, dll. 

5. Micro USB to HDMI Adapter



Cara penggunaannya hampir sama seperti converter USB-C ke HDMI. Perbedaannya, port yang kamu gunakan di ponsel adalah Micro USB. Biasanya, adaptor seperti ini juga dapat mengisi daya ponsel. Jadi, pengguna ngga perlu takut habis baterai pas lagi digunakan nih, mudah kan 😃

 Nah, gimana menurut kalian artikelnya? Silahkan komen di bawah . Ditunggu ya artikel selanjutnya 💙


Posting Komentar

0 Komentar