Ticker

6/recent/ticker-posts

Lucu Abis! Game Fall Guys: Ultimate Knockout akan Mewarnai Harimu!

jagatmedia-game-fall-guys-ultimate-knockout.jpg

Apa kalian ingat dengan acara tv Benteng Takeshi? Benar sekali yang mulia, game tentang melewati rintangan dan mendapatkan hadiah itu. Nah, Fall Guy : Ultimate Knockout ini adalah game yang terinspirasi dari acara tv tersebut. Sejak dari rilis awal pada 4 Agustus lalu, game yang di develop oleh Mediatonic ini menjadi game yang top-seller dan sedang hype sampai saat ini.


Gameplay



Fall Guys : Ultimate Knockout adalah game MMO dan Battle Royale dimana kamu harus melewati rintangan dan mendahului pemain yang lainnya. Kamu akan berebut posisi teratas agar tidak tereliminasi oleh pesaing lainnya hingga kamu menjadi juaranya. Banyak banget stage yang bisa kamu mainkan dan berbagai macam juga rintangan dan rules-nya. Setiap kamu berhasil pada suatu stage, stage selanjutnya dipilih secara random!


Jenis stage-nya itu ada juga jenisnya, seperti parkour dan the last man standing. Pada stage parkour kamu melewati banyak rintangan dan berusaha mencapai garus finish. Sedangkan  pada stage the last man standing, kamu harus bertahan menjadi satu-satunya player hingga batas waktu tertentu! Mirip banget kan kayak di acara tv Benteng Takeshi?


Jenis game yang tersedia juga banyak, dari competitive sampai cooperative. Untuk game competitivenya, kamu akan bersaing secara battle royale dan akan dieliminasi tiap pemain yang gagal mendahului atau batas waktu telah habis. Sedangkan cooperative kamu bersaing sebagai tim dan mengalahkan tim musuh. Kalau suatu tim kalah, maka satu tim tersebut akan dieliminasi, makanya harus kompak ya!



Karakternya sendiri sangat berwarna, dan beragam. Kamu bisa melakukan customize pada karakter kamu. Berbagai macam pakaian atau kostum yang tersedia juga banyak, buatlah karakter kamu seunik mungkin. Selain kostum, kamu juga bisa memberikan warna atau pola pada karakter yang kamu mainkan. Wah! Lucu sekali karakternya yang mulia! Kostum bisa didapatkan dengan in-game currency atau kamu bisa membeli dengan top-up.


Kesimpulan

Menurut saya game ini sangat menyenangkan dan bikin perut sakit karena ketawa terus. Meskipun competitive, tapi gak bikin tertekan kayak game-game lainnya. Dengan nuansanya yang berwarna, karakternya lucu dan unik, game ini menjadi cocok sebagai penghilang stress. Buat kamu yang suka cemberut, dianjurkan main game ini deh.

Fall Guy : Ultimate Knockout berada pada platform PS4 dan PC, dan harganya pun murah banget. Kamu bisa cek di store library pada platform pilihan kamu. Sekarang tersedia juga tambahan bundle-nya, yaitu kamu bisa mendapatkan full game, kostum, dan 10.000 in-game currency.


Jadi bagaimana pendapat kamu? Apakah kamu tertarik menjadi kontestan Fall Guys : Ultimate Knockout? Beri pendapat kamu di kolom komentar ya. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!

Source https://store.steampowered.com/app/1097150/Fall_Guys_Ultimate_Knockout/


Writer

Aldia Deponsa Judistira

Posting Komentar

0 Komentar