Buat
kalian yang tahu seri One Piece, pastinya tahu tentang tokoh utamanya yaitu
Monkey D. Luffy. Luffy merupakan karakter yang memiliki kekuatan “super” berkat
Gomu Gomu no Mi alias buah iblis yang memberikannya kemampuan untuk
memanjangkan tubuhnya. Tapi, selain kemampuan memanjangkan tubuhnya ada hal
lainnya yang menjadi ciri khas Luffy yaitu topi jerami yang selalu dia gunakan.
Si topi
jerami tersebut sudah menjadi sesuatu yang diidentikan dengan sosok Luffy,
bahkan nama kru bajak lautnya pun adalah bajak laut topi jerami. Seperti yang
kita ketahui, topi jerami tersebut sebelumnya dimiliki oleh salah satu Yonko
yaitu Shanks di episode perdana serinya. Shanks yang kagum dengan impian Luffy
untuk menjadi raja bajak laut, mengingatkan dirinya akan sosok kaptennya yaitu
Gol D. Roger yang memiliki ambisi yang sama dengan Luffy.
Apa saja fakta menarik tentang manusia
karet? Ikuti sampai habis ya sobat jagad
1.Bajak
Laut Termuda ke Dua
Luffy adalah orang termuda ke-2 di kapalnya (19 tahun) dan laki-laki terpendek ke-2 (174 cm). Sedangkan laki-laki terpendek sekaligus termuda adalah Chopper (17 tahun-90 cm).
2.Memiliki Imunitas Racun
Setelah bertarung melawan Magelan dan dia selamat,Luffy mendapatkan satu keuntungan yang sangat hebat. Digempur banyak racun, ternyata membuat antibodi dalam tubuh Luffy meningkat, dan justru dia jadi tahan terhadap racun.Ingat Luffy tidak kebal semua jenis racun
3.Jarang Mandi
Luffy itu ternyata
jorok,Ternyata sama seperti Zoro dan Brook, Luffy itu hanya mandi satu minggu sekali
saja loh ternyata!
4. Nilai Buruan Luffy 1,5
Miliar Belly
Buat kamu yang lupa,saat ini harga buronan Luffy setelah alur cerita Whole Cake Island adalah 1,500,000,000 Belly atau 1,5 Miliar. Itu sempat jadi nilai bounty tertinggi yang diketahui, karena angka itu melampaui komandan Yonko yaitu Katakuri.
Setelah Yonko,Roger,dan Whitebeard
terungkap, kita tahu kalau masih ada yang nilai buruannya lebih tinggi dari
Luffy . Mulai Dari Teacg yang 2 Miliar lebih sampai Gol D.Roger yang 5 miliar
lebih
5.Salah Satu Penguasa 3 Jenis
Haki
Luffy masuk daftar karakter
One Piece yang bisa menguasakan 3 jenis Haki.Luffy ini bahkan menonjol, karena
kita melihat gimana dia mengembangkan Kenbunshoku,Busoshoku,dan Haoshoku
Haki-nya.
Yang tadi nya hanya lepas
saat emosinya bergekolak ,kini luffy bisa melepas Haoshoku Haki saat dibutuhkan
Luffy juga bisa memprediksi
serangan dengan Kenbunshoku Haki, bahkan setelah ia melawan Katakuri,kemampuan
prediksi serangan Luffy tampak meningkat lebih jauh lagi ,ia juga dapat
menghindari serangan Urashima si pesumo dan kemudian membantuk kakek Hyo saat
mereka melawan anak buah Queen.
Itulah 5 fakta menarik Luffy yang merupakan tokoh utama dalam One Piece. Mungkin banyak dari fakta ini yang sudah kalian ketahui dan mungkin teman-teman juga memiliki fakta menarik lainnya yang belum disebutkan disini? jika ada silahkan tulis fakta tersebut di kolom komentar di bawah ini.
0 Komentar